Menghitung Konsumsi Bahan Bakar Honda Beat PGM FI

Pada posting sebelumnya, telah dibahas perhitungan konsumsi bahan bakar Yamaha Mio GT YM JET-FI. Nah kali ini saya ingin menghitung konsumsi bahan bakar Honda Beat PGM FI.

Memang ada 2 motor di rumah, Yamaha Mio GT JET FI biasa saya pakai untuk kerja, sedangkan Honda Beat PGM FI ini biasa dipakai istri untuk keperluan sehari-hari seperti mengantar anak ke sekolah (TK), belanja ke pasar atau sekedar mengirim paket ke JNE/TIKI/Kantor Pos (maklum jualan online juga hehe..)

Honda Beat PGM FI

PGM FI
Oh ya, sekedar informasi, Honda Beat PGM FI ini adalah keluaran bulan Februari 2013, dan sudah fuel injection, kapasitas silinder 110 cc (sesuai di STNK) dan bahan bakar yang digunakan adalah Pertamax gan....(harga Pertamax kok naik terus ya..??)

Adapun metode yang saya gunakan sama dengan metode yang digunakan untuk menghitung konsumsi Yamaha Mio GT YM JET-FI kemarin, yaitu:
  1. Bahan bakar saya isi full, lalu saya catat odometernya.

  2. Lalu motor dipakai sesuai kebutuhan (mengantar anak ke sekolah, belanja ke pasar atau mengirim paket, dll). Otomatis bahan bakar di tanki akan berkurang

  3. Bahan bakar saya isi full lagi, saya catat odometer dan jumlah liter pengisian bahan bakar

  4. Selisih odometer (pengisian kedua dikurangi pengisian pertama) dibagi dengan jumlah liter bahan bakar pada pengisian kedua, itulah konsumsi bahan bakarnya.

Untuk lebih jelasnya langsung saja ke kondisi realnya:
  1. Bahan bakar saya isi full, lalu saya catat odometernya, yaitu di angka1412,4 km
    Odometer Pengisian 1

  2. Motor dipakai untuk keperluan sehari hari seperti mengantar anak ke sekolah (TK), belanja ke pasar atau mengirim paket, kadang-kadang juga dipakai untuk jalan-jalan sore.

  3. Bahan bakar saya isi full lagi, saya catat odometer dan jumlah liter pengisian bahan bakar. Odometer pada posisi 1500,7 km dan pengisian sampai full butuh 2,27 liter pertamax
    Odometer Pengisian 2

    Pengisian Pertamax

  4. Jadi konsumsi bahan bakarnya adalah = (1500,7-1412,2)km/2,27 liter = 38,987 km/liter

Bagaimana menurut agan sekalian, 38,987 km/liter untuk motor matic termasuk irit atau boros atau sedang-sedang saja? Penilaian saya serahkan ke masing-masing deh..karena standar orang kadang berbeda-beda.. O ya, mungkin nilai konsumsi BBM ini juga berbeda dengan yang disebut di website lain, itu wajar sebab metode pengujian yang berbeda akan memperoleh hasil yang berbeda pula. Pengujian yang saya lakukan adalah pengujian apa adanya, maksudnya motor dipakai untuk keperluan sehari-hari dan tidak ada treatment khusus.

Demikian sekilas laporan tentang konsumsi bahan bakar Honda Beat PGM FI, semoga bisa bermanfaat bagi anda sekalian..

Comments

  1. bagus mas reviewnya, sy rasa review yg anda berikan lebih sesuai dengan apa yang terjadi di masyarakat kebanyakan..lanjutkan..

    ReplyDelete
  2. Makasih mas..Siaapp lanjutkan... :)

    ReplyDelete
  3. […] gunakan sama dengan metode yang digunakan untuk menghitung konsumsi Yamaha Mio GT YM JET-FI dan Honda Beat PGM FI kemarin, […]

    ReplyDelete
  4. utk motor matic.. ya lumayanlah... tapi jika dibanding dg motor Bebek lain yg gigi biasa msh boros...

    ReplyDelete
  5. Iya betul mas. Makasih sudah mampir.. :)

    ReplyDelete
  6. aku beli beat fi baru 1 bulan langsung aku test dengan metode full to full (pertamax) dan selalu di SPBU yang sama. test pertama hanya mencapai 46km/liter dan test yang kedua semakin meningkat menjadi 56km/liter, gaya berkendara normal, cuma pada test awal bawa motornya maks 50km/jam. makin penasaran akan aku tes lagi nanti saat jarum bensin turun ke garis merah....

    ReplyDelete
  7. ralat gan bukan 1 bulan tapi 1 minggu....

    ReplyDelete
  8. Siip om, memang gaya berkendara, kondisi jalanan dan beban muatan berpengaruh terhadap konsumsi BBM..

    ReplyDelete
  9. mnurut saya ini salah satu teknik test yang paling acak variabelnya. Sebenernya mau bilang gak valid ya gak enak.
    untuk pengukuran volume (liter) pertamaxdan jarak. oke lah agak lumayan
    tp variabel kecepatan ketika perjalanan ini yang paling acak. lha rem tiba2, tarik gas. stop. start. stabil di speed berapa bener2 tidak diketahui.

    #ngacir_dulu

    ReplyDelete
  10. Lha itu yang menentukan boros/iritnya kendaraan, eco driving.. Selama volume bahan bakar sebelum dan sesudah itu sama, maka saya pikir itu valid hasilnya..

    ReplyDelete
  11. Gan, ane pake honda beat tahun 2013, minum pertamax. Konsumsi 1 : 52.4. Pemakaian super sopan gan

    ReplyDelete
  12. Mantap gan..cara pemakaian memang berpengaruh sekali terhadap konsumsi BBM gan..

    ReplyDelete
  13. Gan vario ane pakek Ron 88 seliter pemakaian keseharian 35 - 44 Km Itu irit gk gan soalnya pakek karbu :D

    ReplyDelete
  14. Menurut saya termasuk irit gan..:D

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Menghitung Konsumsi Bahan Bakar Mobil Timor DOHC 1998

Menghitung Konsumsi BBM Mobil Daihatsu Taruna

Obyek Wisata Giri Tirta Kahuripan Purwakarta