Obyek Wisata Alam Capolaga Subang

Image result for wisata capolaga
Kesibukan pekerjaan dan kemacetan lalu lintas di kota besar menyebabkan banyak orang menjadi jenuh dan stress. Kondisi tersebut jika terakumulasi akan menyebabkan hilangnya semangat kerja, yang efeknya akan menurunkan produktivitas. Jika anda sedang berada dalam kondisi tersebut, anda harus melakukan yang namanya Refreshing. Sebenarnya ada banyak cara untuk refreshing, namun yang paling umum dan paling banyak dilakukan adalah bertamasya.

Nah, salah satu tempat wisata yang bisa menjadi alternatif tujuan anda adalah wisata alam Capolaga di Subang. Terhampar pada area seluas 10 hektar, obyek wisata ini lokasinya berdekatan dengan Ciater, yang terkenal dengan sumber air panas alami itu, tepatnya di kampung Panaruban desa Cicadas, Kec. Sagalaherang, Subang, Jawa Barat. Jarak dari Subang – Wisata Alam Capolaga kurang lebih 35 km, dari Jakarta (melalui jalan tol Sadang) kurang lebih 190 km, dari Bandung ke Wisata Alam Capolaga adalah 45 km.

Image result for kebun teh capolaga


Sesuai dengan namanya, wisata ini menawarkan jelajah alam, diantaranya mengunjungi hamparan hijau kebun teh dan 3 air terjun alami yaitu Curug Karembong, Curug Sawer dan Curug Goa Badak. Udara sejuk dan cenderung dingin akan langsung terasa ketika sampai di sini. Tempat ini juga didukung oleh banyak fasilitas untuk kegiatan outbond, gathering outing, keluarga atau perusahaan, adventure, tracking dan camping ground. Selain itu, ada juga fasilitas untuk outbond....

Comments

  1. […] yang disediakan untuk menunjang kegiatan pariwisata di Pangandaran ini cukup lengkap. Tampaknya Pemda memang menjadikan pantai ini sebagai sumber PAD […]

    ReplyDelete
  2. […] dapat berenang sepuasnya karena memang aliran sungai ini cukup panjang. Dan di akhir penjelajahan, bagi yang suka menantang adrenalin, dapat meloncat dari sebuah batu besar dengan ketinggian 5m ke […]

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Menghitung Konsumsi Bahan Bakar Mobil Timor DOHC 1998

Menghitung Konsumsi BBM Mobil Daihatsu Taruna

Obyek Wisata Giri Tirta Kahuripan Purwakarta